Posts

Showing posts from October, 2021

Pepes Pindang Pencit

Image
  Bahan : 4 ekor pindang agak kecil 7 bawang merah 3 bawang putih 1 ruas Kunir kecil 1 ruas jahe 1/3 Pencit sedang 2 cabai besar 3 cabai kecil 1 tomat kecil 2 sdt Garam 2 sdt gula Cara membuat : Blender semua bumbu kecuali pencit parut kasar pencit Campur semua bumbu Bungkus daun pisang pindang dengan bumbu Kukus sekitar 30 menit

Pempek Maknyus

Image
  Bahan-Bahan 250 gram ikan tengiri 180 gram tepung tapioka/sagu 3 sdm tepung terigu 180 ml air es 5 siung bawang putih, dihaluskan 1 butir telur (ambil putihnya) 4 butir kuning telur (untuk isian pempek selam) 1 sdt gula garam sesuai selera Bahan Kuah Cuko 3 batok gula merah 700 ml air 1 sdm asam jawa 1 sdm gula pasir 3 siung bawang putih, dihaluskan 8 buah cabe rawit (bisa sesuai selera) 2 sdt ebi, dihaluskan 1 sdt gula pasir Cara Membuat 1. Haluskan ikan tengiri dengan food processor. 2. Campur daging ikan yang sudah dihaluskan dengan bawang putih, tepung tapioka, tepung terigu, dan 1 putih telur. Uleni sambil diberi air es sedikit demi sedikit sampai adonan mudah dibentuk. 3. Ambil adonan secukupnya, bentuk bulat, beri cekungan, isi dengan kuning telur, lalu tutup pinggirannya. 4. Untuk membuat lenjer, ambil adonan bentuk memanjang dengan telenan dan tangan diberi tepung tapioka/sagu agar tidak lengket 4. Rebus adonan pempek yang sudah dibentuk sampai mengapung. 5. Untuk membuat ku

Sate Daging Giling

Image
  Bahan adonan: - 150 gram daging sapi digiling - 1 butir telur ukuran kecil - 1 sdm tepung maizena - 1 batang irisan daun bawang Bumbu halus : - 2 siung bawang putih - 2 siung bawang merah - ketumbar - garam - merica - gula pasir Bahan olesan: - kecap manis secukupnya - margarin untuk menumis Cara membuat : 1. Tumis bumbu halus sampai harum. 2. Campurkan bumbu halus ke bahan adonan, aduk rata. 3. Kemudian bentuk adonan menjadi pipih, sisihkan. 4. Panaskan margarin ke dalam wajan. Panggang adonan pipih satu per satu sambil diolesi kecap manis sampai matang. 5. Angkat. Sajikan dengan sambal kacang atau sambal kecap.

Daging giling buncis lada hitam

Image
  Bahan: - 200 gram daging giling - 100 gram buncis - 1/2 bombai, cincang - 3 bawang putih, cincang - 5 buah cabai keriting, iris - 1 sdm saus tiram - 1 sdm kecap manis - 1 sdt minyak wijen - 1 sdm lada hitam - garam secukupnya - 150 ml air matang Cara membuat : 1. Pertama tumis bawang bombai, bawang putih dan cabai keriting hingga harum. 2. Lalu masukkan daging giling, masak hingga berubah warna. 3. Bumbui dengan saus tiram, kecap manis, minyak wijen, lada hitam, dan garam. Aduk rata. 4. Terakhir tambahkan air matang dan buncis, masak hingga matang dan meresap. Tes rasa dan sajikan.

Beef yakiniku

Image
  Bahan: - 500 gr beef slice - 2 siung bawang putih - 1 buah bawang bombay kecil - 1/2 paprika hijau - Garam (sesuai selera) - 1/2 sdm saus tiram - 1 sdm kecap asin - 1 sdt kecap inggris - 2 sdm kecap manis (sesuai selera) Cara membuat: 1. Cincang halus bawang putih, tumis dengan 1/3 bawang bombay hingga harum. 2. Masukkan daging, bumbuin dengan garam, kecap dkk, tambahkan air sedikit saja, setelah sekitar 5 menit, masukkan bawang bombay dan paprika. 3. Masak hingga paprika dan bawang bombay layu. 4. Angkat dan sajikan.

Tumis beef slice saos tiram

Image
  Bahan: - 250 gr beef slice Bumbu: - 1/4 bawang bombay - 1/4 buah paprika merah - 1 daun bawang - Saus tiram - Minyak wijen - Kecap Cara membuat: 1. Tumis bawang bombay dan daun bawang sampai wangi. Masukkan paprika hingga layu. 2. Masukkan beef slice, aduk-aduk sampai daging berubah warna. 3. Tambahkan saus tiram, minyak wijen, kecap, gula, garam, dan sedikit air. 4. Aduk-aduk sampai air berkurang. 5. Sajikan.

Beef slice sambal matah

Image
  Bahan: - 500 gr slice beef Bumbu marinasi daging: - 1 sdm kecap manis - 1 sdm saus tiram - 1 sdm minyak wijen - 1/2 sdt garam - 1/4 sdt lada bubuk Bahan sambal matah: - 10 siung bawang merah, iris tipis - 10 buah cabai rawit merah - 6 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris tipis - 5 siung bawang putih, cincang - 1 batang serai, ambil putihnya, iris tipis - 1 bungkus terasi, bakar - 1 buah jeruk limau - 1 sdt garam - 2 sdt gula pasir - 1/4 sdt lada bubuk - 3 sdm minyak untuk menumis Cara membuat: 1. Cuci bersih slice beef, marinasi selama 1-2 jam dalam chiller agar bumbu meresap. 2. Campurkan cabai rawit merah, bawang merah, daun jeruk, gula, garam dan lada ke dalam mangkuk. Aduk rata sambil ditekan tekan. Beri perasan jeruk limau. 3. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan serai sampai harum. Lalu masukkan campuran dalam mangkok ke dalam tumisan. Tumis sebentar saja. Sisihkan. 4. Di wajan yang lain, panaskan minyak dan tumis daging sampai berubah warna. Tambahkan air secukupnya, ma